Journal of Early Childhood and Character Education
Vol. 5 No. 2 (2025)

Tahapan Penggunaan Digital Flashcard untuk Pengenalan Literasi Awal pada Anak Usia Dini

Hidayati, Novi (Unknown)
Meliani, Fitri (Unknown)
Widadiyah, Qorina (Unknown)



Article Info

Publish Date
13 Oct 2025

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh penggunaan media digital pada pembelajaran di jenjang pendidikan anak usia dini. Tujuannya yaitu untuk mengetahui tahapan dari penggunaan media Digital Flashcarddalam pengenalan literasi pada anak usia dini. Penelitian ini berfokus pada kelompok A dengan usia 4-5 tahun yang terdiri dari 18 siswa di salah satu TK di Kecamatan Purwakarta dan 2 guru kelas pada kelompok A. Penelitian ini menggunakan desain kualitatif deskriptif dengan teknik pengumpulan data observasi, dan wawancara. Data yang terkumpul akan dianalisis dengan analisis tematik melalui enam tahapan, diantara tahap pengenalan data, tahap perolehan kode awal, tahap pencarian tema, tahap peninjauan tema, tahap penamaan tema, dan tahap penulisan. Hasil dari penelitian ini bahwa penggunaan media digital flashcard ini perlu melalui beberapa tahapan, di antaranya tahap pengenalan, tahap penjelasan, tahap pelaksanaan, tahap mengajukan pertanyaan, dan tahap pemberian reward. Tahapan tersebut dapat membuat pembelajaran lebih terarah, bermakna dan membuat anak lebih tertarik. Artikel ini dapat menjadi panduan bagi guru dalam menggunakan media pembelajaran berbasis digital.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

joecce

Publisher

Subject

Religion Arts Neuroscience Social Sciences Other

Description

Focus. The focus is to provide readers with a better understanding of Early Childhood and Character Education through the publication of articles. Scope. This journal publishes a research article and discourses around the subject of early childhood and character education. The subject cover law, ...