Jurnal Penelitian dan Pendidikan Agama Islam
Vol. 3 No. 1 (2025): At-Tarbiyah: Jurnal Penelitian dan Pendidikan Agama Islam

Implementasi Pembelajaran Alquran Dalam Penguatan Nilai-Nilai Sosial Siswa Dewani Akbar Desa Payalombang

Khaidir, Ahmad (Unknown)
Mukhlis, Mukhlis (Unknown)
Sazali, Anwar (Unknown)



Article Info

Publish Date
01 Oct 2025

Abstract

Implementasi Pembelajaran Al-Qur,an dalam penguatan nilai-nilai sosial siswa Dewani Akbar Desa Payakapar. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan implementasi pembelajaran Al-Qur’an dalam penguatan nilai-nilai sosial siswa di Sekolah Dewani Akbar Desa Paualombang. Penelitian ini menggunakan pendekatan deskriptif kualitatif dengan teknik pengumpulan data melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pembelajaran Al-Qur’an tidak hanya terfokus pada aspek membaca dan menghafal, tetapi juga pada proses internalisasi nilai-nilai seperti keadilan, empati, tanggung jawab, kejujuran, dan toleransi. Guru mengaitkan ayat-ayat Al-Qur’an dengan kehidupan siswa melalui metode pembelajaran kontekstual. Lingkungan sekolah yang religius turut memperkuat proses pembentukan karakter sosial siswa melalui kegiatan ibadah rutin dan program sosial. Pendidikan Al-Qur’an terbukti berkontribusi secara signifikan dalam pembentukan kepribadian sosial siswa.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

at

Publisher

Subject

Religion Education Other

Description

Jurnal At-Tarbiyah diterbitkan satu kali setahun pada bulan Oktober. Isinya berupa tulisan ilmiah tentang penelitian Dosen dan Mahasiswa, Pendidikan Agama Islam, Ilmu Keislaman yang berupa pemahaman konseptual, tinjauan pustaka, tulisan praktik, atau hasil penelitian dari berbagai sudut ...