Maternal mortality remains a critical challenge in healthcare systems, often caused by delayed detection of clinical deterioration in obstetric patients. The Modified Early Obstetric Warning Score (MEOWS) is a standardized scoring tool based on physiological parameters designed to facilitate early identification of maternal complications. This study aimed to evaluate the effectiveness of MEOWS training in improving the knowledge and practical skills of nurses and midwives in maternal care. A pre-experimental one-group pre-test and post-test design was applied, involving 30 participants from the maternal care unit at B-Type Hospital, Cimahi. The intervention included lectures, case-based simulations, and supervised clinical practice, assessed through a 15-item multiple-choice questionnaire and structured observation of MEOWS form completion. The results showed a significant improvement in knowledge scores from a pre-test mean of 7.2 to a post-test mean of 10.8, with 92% of participants demonstrating accurate MEOWS documentation. Initial difficulties in interpreting respiratory rate and consciousness parameters were resolved through additional simulations. Participant feedback indicated high relevance and satisfaction, along with suggestions for institutional support such as written SOPs, integration into electronic medical records, and regular refresher training. These findings suggest that MEOWS training is effective in enhancing clinical vigilance, promoting patient safety, and supporting the implementation of responsive, standardized maternal care systems. ABSTRAK. Angka Kematian Ibu (AKI) masih menjadi tantangan serius dalam sistem pelayanan kesehatan, khususnya akibat keterlambatan deteksi kondisi klinis yang memburuk pada pasien obstetrik. Modified Early Obstetric Warning Score (MEOWS) dikembangkan sebagai alat bantu skoring berbasis parameter fisiologis untuk mendeteksi dini risiko komplikasi maternal secara sistematis dan objektif. Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi efektivitas pelatihan pengisian MEOWS dalam meningkatkan pengetahuan dan keterampilan tenaga keperawatan maternal. Desain yang digunakan adalah pre-eksperimental one-group pre-test and post-test, dengan melibatkan 30 perawat dan bidan dari unit pelayanan maternal di Rumah Sakit Tipe B di Kota Cimahi. Kegiatan pelatihan meliputi ceramah, simulasi kasus, serta praktik klinis yang dievaluasi melalui kuesioner pilihan ganda dan pengisian format MEOWS berbasis skenario. Hasil menunjukkan peningkatan rerata skor pengetahuan dari 7,2 pada pre-test menjadi 10,8 pada post-test, serta tingkat ketepatan pengisian format MEOWS mencapai 92%. Sebagian peserta mengalami kesulitan awal dalam menilai parameter respirasi dan kesadaran, namun menunjukkan perbaikan setelah sesi simulasi tambahan. Umpan balik peserta menunjukkan bahwa pelatihan sangat bermanfaat, dan direkomendasikan agar disertai penyusunan SOP tertulis, integrasi MEOWS ke dalam sistem Rekam Medis Elektronik (RME), serta pelatihan berkala sebagai bagian dari pengembangan profesional berkelanjutan. Temuan ini menunjukkan bahwa pelatihan MEOWS efektif dalam meningkatkan kemampuan deteksi dini, memperkuat praktik keperawatan berbasis keselamatan pasien, dan mendorong transformasi sistem pelayanan maternal yang responsif, adaptif, dan terstandar. Kata kunci: MEOWS, pelatihan, perawat, bidan, keperawatan maternal, sistem peringatan dini
                        
                        
                        
                        
                            
                                Copyrights © 2025