Jurnal Ilmiah Mahasiswa Pendidikan Geografi
Vol 10, No 1 (2025): FEBRUARI 2025

PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN GEOGRAFI MENGGUNAKAN SMART APPS CREATOR 3 PADA MATERI STRUKTUR KERUANGAN DESA DAN KOTA KELAS XII IPS SMA NEGERI 1 TAKENGON

Gansar, . (Unknown)
Desfandi, Mirza (Unknown)
Furqan, M. Hafizul (Unknown)



Article Info

Publish Date
25 Feb 2025

Abstract

Media pembelajaran berbasis aplikasi android sangat cocok diterapkan pada setiap materi pembelajaran sekolah termasuk Geografi. Penelitian ini bertujuan untuk (1) mengetahui kesesuaian materi dengan media pembelajaran berbasis android menggunakan Smart Apps Creator 3 oleh ahli materi, (2) mengetahui kesesuaian materi dengan media pembelajaran berbasis android menggunakan Smart Apps Creator 3 oleh ahli materi, (3) mengetahui tingkat pemahaman peserta didik kelas XII IPS SMA Negeri 1 Takengon pada materi Struktur Keruangan Desa dan Kota setelah menggunakan media pembelajaran berbasis Smart Apps Creator 3, (4) mengetahui respon peserta didik SMA Negeri 1 Takengon terhadap penggunaan media pembelajaran berbasis Smart Apps Creator 3. Jenis penelitian ini menggunakan Research and Development (RD) dengan model ADDIE. Validasi media dilakukan oleh dua orang ahli media dan dua ahli materi. Instrumen pengumpulan data menggunakan lembar validasi, pre-test, post-test, dan angket respon media. Data yang diperoleh kemudian dianalisis dengan menggunakan statistik deskriptif. Saran-saran yang diperoleh dijadikan acuan untuk melakukan revisi produk. Hasil penelitian menunjukkan (1) validasi dari ahli media sebesar 99,15% dengan predikat sangat layak, (2) validasi dari ahli materi sebesar 95,00% dengan predikat sangat layak, (3) sebanyak 13 orang peserta didik atau 50% mendapatkan kriteria gain tinggi,(4) respon peserta didik terhadap produk media sebesar 95% pada umumnya merespon positif pembelajaran menggunakan media pembelajaran Smart Apps Creator 3. Guru diharapkan dapat menggunakan produk media pembelajaran Geografi Smart Apps Creator 3 sebagai sarana untuk meningkatkan proses pembelajaran peserta didik pada materi Struktur Keruangan Desa dan Kota.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

geografi

Publisher

Subject

Astronomy Earth & Planetary Sciences Education Environmental Science Other

Description

urnal Ilmiah Mahasiswa Pendidikan Geografi (JIMPGEO) is a scientific journal which is a place for publication of the results of research on the final project of undergraduate (S1) students in the Department of Geography Education. JIMPGEO publishes one volume and four numbers in a year, namely in ...