Konflik antara pasangan suami istri di Indonesia beberapa tahun terakhir menunjukkan peningkatan yang mengkhawatirkan, dengan rata-rata 400.000 kasus perceraian. Penelitian ini bertujuan untuk mengeksplorasi dan menganalisis teologi keluarga sebagai strategi dalam manajemen konflik keluarga Kristen. Dengan pendekatan studi kepustakaan, penelitian ini mengumpulkan data dari sumber primer maupun sekunder tentang manajemen konflik dalam keluarga dan bagaimana teologi keluarga menyediakan fondasi Alkitabiah dalam manajemen konflik dalam keluarga. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Empat elemen dalam teologi keluarga memberikan panduan praktis dalam manajemen konflik dalam keluarga. Melalui panduan praktis ini, PAK gereja dapat memaksimalkan perannya dalam membantu pasangan dalam mengelola konflik dan menciptakan kehidupan keluarga yang harmonis. Dengan demikian penelitian ini, diharapkan dapat memberikan kontribusi baru dalam memberikan pemahaman tentang dasar Alkitabiah tentang keluarga dan bagaimana PAK gereja dapat menggunakannya untuk pengembangan program-program yang mendukung keluarga dalam menciptakan keharmonisan dan meminimalisir terjadinya konflik di masa depan.
Copyrights © 2025