Moderasi beragama menjadi bagian dari merawat Indonesia sebagai bangsa yang memiliki keberagaman untuk mencegah sikap ekstremisme. Senjata paling ampuh untuk permasalahan ini, ialah dengan menciptakan lingkungan sekolah yang moderat. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui penguatan nilai-nilai moderasi beragama berbasis Sekolah Damai di SMA Negeri 3 Semarang. Penelitian ini masuk dalam kategori kualitatif dengan menggunakan metode deskriptif. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, wawancara, dan dokumentasi dengan informan kepala sekolah, guru pendidikan agama Islam serta peserta didik muslim dan nonmuslim SMA Negeri 3 Semarang. Kajian ini menjadi menarik karena SMA Negeri 3 Semarang, konsisten dalam menciptakan berbagai kegiatan dan program yang mampu menciptakan kebiasaan-kebiasaan baik, dalam mendukung tumbuh suburnya keberagaman dengan bingkai persatuan. Salah satunya kegiatan Specta Freeday dengan tujuan mengakrabkan satu sama lain, menumbuhkan sikap saling menghormati, dan menghargai antara umat beragama, dengan ini terciptanya Sekolah Damai.
Copyrights © 2024