Journal of Health Education Law Information and Humanities
Vol 2, No 2 (2025): Agustus 2025

Perancangan Game Edukasi Berbasis Canva Untuk Meningkatkan Pemahaman Siswa pada Materi Sistem Komputer

Rahmani, Najla Mardhiyya (Unknown)
Fitri, Sulidar (Unknown)
Habibie, Alfadl (Unknown)



Article Info

Publish Date
25 Aug 2025

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk merancang game edukasi berbasis Canva sebagai media pembelajaran interaktif guna meningkatkan pemahaman siswa pada materi Sistem Komputer. Metode yang digunakan adalah Research and Development (RD) dengan tahapan analisis kebutuhan, perancangan, implementasi, dan pengujian. Subjek penelitian adalah siswa kelas VII SMP Nurul Iman Tasikmalaya. Efektivitas media diukur melalui pre-test dan post-test yang dianalisis menggunakan perhitungan N-Gain, dengan hasil rata-rata 0,82 (kategori Tinggi). Validasi oleh ahli materi memperoleh skor 4,4 (kategori Sangat Baik) dan ahli media 3,7 (kategori Baik). Respon siswa juga menunjukkan hasil Sangat Baik dengan persentase 85,51%. Hasil tersebut menunjukkan bahwa game edukasi berbasis Canva efektif dan layak digunakan sebagai media pembelajaran interaktif dalam meningkatkan pemahaman siswa.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

helium

Publisher

Subject

Humanities Education Health Professions Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Library & Information Science

Description

HELIUM: Journal of Health Education Law Information and Humanities dengan nomor ISSN terdaftar 3089-7513 (Cetak - Print) dan 3089-7505 (Online - Elektronik) adalah jurnal akses terbuka ilmiah yang diterbitkan oleh CV Rayyan Dwi Bharata. HELIUM: Journal of Health Education Law Information and ...