Abdimas Dewantara
Vol 7 No 2 (2024)

Pelatihan manajemen usahatani tanaman melon dalam rumah kaca di Desa Kebakalan, Kabupaten Kebumen

Wiwoho, Gunarso (Unknown)
Prasada, Imade Yoga (Unknown)
'Abid, Awaludin (Unknown)



Article Info

Publish Date
03 Oct 2024

Abstract

Teknik budidaya tanaman melon dalam rumah kaca dalam beberapa tahun terakhir banyak diadopsi oleh petani, khususnya Kelompok Wanita Tani (KWT) Giriabiyakta di Desa Kebakalan, Kebumen. Meskipun demikian, pengetahuan dan keterampilan anggota kelompok tentang manajemen usahatani tanaman melon dalam rumah kaca masih terbatas. Oleh karena itu, kegiatan pelatihan manajemen usahatani tanaman melon dalam rumah kaca diperlukan dengan tujuan untuk meningkatkan pengetahuan dan keterampilan anggota KWT Giriabiyakta. Pelatihan ini dilakukan dengan metode Participatory Action Research (PAR). Hasil pelatihan menunjukkan adanya peningkatan pengetahuan anggota kelompok sebesar 40,69% dibandingkan sebelum pelatihan dilakukan. Selain itu, hasil pelatihan juga menunjukkan terjadinya peningkatan keterampilan anggota kelompok sebesar 40,64% dibandingkan sebelum pelatihan. Hasil tersebut mengindikasikan keberhasilan program pelatihan manajemen usahatani tanaman melon dalam rumah kaca yang diberikan kepada anggota KWT Giriabiyakta.   Melon Farming Management Training in Greenhouses in Kebakalan Village, Kebumen Regency   Abstract: In recent years, melon cultivation techniques in greenhouses have been widely adopted by farmers, especially the Giriabiyakta Women Farmers Group (KWT) in Kebakalan Village, Kebumen. However, the knowledge and skills of group members regarding melon farming management in greenhouses are still limited. Therefore, melon farming management training activities in greenhouses are needed with the aim of improving the knowledge and skills of KWT Giriabiyakta members. This training was conducted using the Participatory Action Research (PAR) method. The results of the training showed an increase in group members' knowledge by 40.69% compared to before the training was conducted. In addition, the results of the training also showed an increase in group members' skills by 40.64% compared to before the training. These results indicate the success of the melon farming management training program in greenhouses given to KWT Giriabiyakta members.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

abdimasdewantara

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Arts Humanities Computer Science & IT Economics, Econometrics & Finance Education

Description

Jurnal Abdimas Dewantara menerbitkan memuat tulisan-tulisan hilirisasi penelitian pada organisasi masyarakat, industri, serta instansi-instansi terkait dalam rangka peningkatanpartisipasi masyarakat dalam pembangunan, pemberdayaan masyarakat dan atau pelaksanaan pengabdian kepada masyarakat. Artikel ...