Celebes Journal of Community Services
Vol. 4 No. 2 (2025): Juni - November

Hilirisasi Pengembangan Agrowisata Berbasis Agribisnis Dalam Peningkatkan Pendapatan Petani Di Desa Kanreapia

Hasanuddin, Arnas (Unknown)
Risman, Risman (Unknown)
Hasanuddin, Askari (Unknown)



Article Info

Publish Date
09 Oct 2025

Abstract

Pemberdayaan Kemitraan Masyarakat (PKM-PM) ini bertujuan untuk memberdayakan petani di Desa Kanreapia, Kecamatan Tombolo Pao, Kabupaten Gowa melalui hilirisasi pengembangan agrowisata berbasis agribisnis. Potensi pertanian hortikultura yang besar di desa ini belum sepenuhnya dimanfaatkan sebagai sumber ekonomi kreatif dan wisata edukatif. Kegiatan ini dilaksanakan dengan pendekatan partisipatif melalui kemitraan antara mahasiswa, petani, pemerintah desa, dan kelompok sadar wisata. Metode yang digunakan meliputi pelatihan manajemen agribisnis, pengolahan hasil pertanian bernilai tambah, pengembangan paket wisata tani, serta penerapan strategi pemasaran digital. Hasil kegiatan menunjukkan peningkatan keterampilan kewirausahaan petani, terbentuknya produk olahan lokal seperti teh herbal dan sayuran kemasan siap jual, serta bertambahnya kunjungan wisata ke Desa Kanreapia. Melalui model hilirisasi ini, petani tidak hanya menjadi produsen bahan mentah tetapi juga pelaku aktif dalam rantai nilai agrowisata. Program ini berhasil meningkatkan pendapatan petani secara bertahap dan memperkuat kemandirian ekonomi masyarakat desa secara berkelanjutan.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

celeb

Publisher

Subject

Humanities Economics, Econometrics & Finance Education Social Sciences

Description

Celebes Journal of Community Services with ISSN 2962-4088 is a biannual scientific multidisciplinary journal published by STIE Amkop Makassar, Indonesia. It is in the national level that covers a lot of common problems or issues related to community services. The aim of this journal publication is ...