Jurnal Pengabdian Masyarakat Bhinneka
Vol. 4 No. 2 (2025): Bulan November

Pendampingan dan Pelatihan Deteksi Dini Stunting Melalui Integrasi Aplikasi WhatsApp Auto Responding (WAR) di Posyandu Toto Maju Desa Kacangan

Nugroho, Bayu Yoni Setyo (Unknown)
Sifai, Izzatul Alifah (Unknown)
Pujiono, Pujiono (Unknown)
Pramitasari, Ratih (Unknown)



Article Info

Publish Date
01 Nov 2025

Abstract

Stunting merupakan permasalahan kesehatan masyarakat prioritas nasional yang disebabkan kekurangan gizi kronis sejak masa kehamilan hingga usia dua tahun pertama kehidupan. Kader posyandu sebagai garda terdepan pelayanan kesehatan di tingkat desa memiliki peran strategis dalam deteksi dini stunting, namun masih menghadapi kendala berupa keterbatasan pengetahuan, teknik pengukuran yang kurang tepat, dan sistem pencatatan manual yang tidak efisien. Perkembangan teknologi digital memberikan peluang untuk meningkatkan efektivitas kerja kader melalui aplikasi berbasis teknologi informasi. Survei awal di Desa Kacangan menunjukkan kader Posyandu Toto Maju memiliki pengetahuan terbatas tentang stunting dan masih menggunakan sistem pencatatan manual yang rentan kesalahan. Tujuan kegiatan ini adalah meningkatkan pengetahuan dan keterampilan kader posyandu dalam deteksi dini stunting serta memperkenalkan aplikasi WhatsApp Auto Responding (WAR) sebagai alat bantu monitoring kesehatan anak. Metode pelaksanaan berupa pelatihan kepada 12 kader posyandu dan 1 bidan desa pada 15 Oktober 2025 di Balai Desa Kacangan dengan materi meliputi pemahaman dasar stunting, pengenalan aplikasi WAR, dan praktik penggunaan aplikasi. Hasil menunjukkan peningkatan signifikan pemahaman kader tentang stunting, penyebab multifaktorial, dan dampak jangka panjang. Kader berhasil menguasai penggunaan aplikasi WAR untuk input data, perhitungan otomatis status gizi, sistem alert, dan pelaporan berkala. Persepsi kader terhadap aplikasi sangat positif dengan niat tinggi untuk mengimplementasikan dalam praktik sehari-hari. Kesimpulan menunjukkan pelatihan berhasil meningkatkan kapasitas kader dalam deteksi dini stunting dan adopsi teknologi digital diharapkan meningkatkan efektivitas program pencegahan stunting di tingkat desa.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

Jpmb

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Computer Science & IT Economics, Econometrics & Finance Education Public Health

Description

Jurnal Pengabdian Masyarakat Bhinneka (JPMB) published 4 (Four) times a year (February, July, September, November), contains disseminates every thought and idea on the results of research and the use of technology to be implemented to the public, including field of science; Mathematics and Natural ...