Indonesian Research Journal on Education
Vol. 5 No. 6 (2025): Irje 2025

Pengaruh Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Teams Games Tournament Berbantuan Bamboozle terhadap Hasil Belajar IPAS Kelas V SDN Kamal 2

Shodiqin, Muhammad (Unknown)
Norlaili, Innani (Unknown)
Fadhillah, Rizky (Unknown)
Pritasari, Ade Cyntia (Unknown)
Juhariyah, Juhariyah (Unknown)



Article Info

Publish Date
24 Oct 2025

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh rendahnya hasil belajar peserta didik pada materi Cahaya dan Sifatnya dalam mata pelajaran Ilmu Pengetahuan Alam dan Sosial (IPAS). Oleh karena itu, penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh penerapan model pembelajaran Teams Games Tournament (TGT) berbantuan Bamboozle terhadap peningkatan hasil belajar peserta didik. Penelitian menggunakan metode pre-experimental design dengan bentuk one group pretest-posttest design. Subjek penelitian terdiri atas 20 peserta didik. Data dikumpulkan melalui tes hasil belajar yang diberikan sebelum dan sesudah perlakuan. Analisis data dilakukan menggunakan uji Shapiro-Wilk untuk normalitas, uji Wilcoxon Signed Rank Test untuk hipotesis, serta uji N-Gain untuk mengukur efektivitas peningkatan hasil belajar. Hasil penelitian menunjukkan rata-rata nilai pretest sebesar 47,50 meningkat menjadi 78,00 pada posttest. Uji Wilcoxon menghasilkan nilai Asymp. Sig. (2-tailed) = 0,000 < 0,05, menandakan adanya perbedaan signifikan antara hasil pretest dan posttest. Nilai rata-rata N-Gain sebesar 0,5696 atau 56,96% termasuk kategori sedang, yang berarti penerapan model TGT berbantuan Bamboozle cukup efektif dalam meningkatkan hasil belajar peserta didik. Model ini juga terbukti mampu menciptakan suasana belajar yang aktif, kompetitif, dan menyenangkan, sehingga berkontribusi pada peningkatan kualitas pembelajaran IPAS.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

irje

Publisher

Subject

Religion Arts Humanities Chemistry Education Energy Environmental Science Languange, Linguistic, Communication & Media Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Library & Information Science Materials Science & Nanotechnology Mathematics Physics Social Sciences Other

Description

Indonesian Research Journal on Education is intended as a medium for scientific studies of research results, thoughts, and critical-analytic studies regarding research in the field of education and learning. This is part of the spirit of disseminating knowledge resulting from research and thoughts ...