Menara Riau: Jurnal Ilmu Pengetahuan dan Pengembangan Masyarakat Islam
Vol 19, No 2 (2025): Oktober 2025

Tata Kelola Keuangan Dana Desa dan Tata Kelola Keuangan BUMDes Menuju Desa Mandiri

Savitri, Enni (Unknown)
Andreas, Andreas (Unknown)
Diyanto, Volta (Unknown)
Musfialdy, Musfialdy (Unknown)



Article Info

Publish Date
29 Oct 2025

Abstract

Tujuan pengabdian adalah melakukan pendampingan penggunaan aplikasi sistem inovasi digitalisasi pelaporan keuangan BUMDes dan dana desa berdasarkan SAK-ETAP. Metode Pelaksanaan ini dilakukan dengan Identifikasi Permasalahan, Tinjauan terhadap penggunaan Dana Desa yang telah dilakukan. Wawancara dengan aparat desa dan masyarakat untuk memahami kendala yang dihadapi. Hasil pengabdian ini diharapkan adanya perbaikan dalam tata kelola pengelolaan dana desa dan BUMDes yang baik membutuhkan transparansi, akuntabilitas, efisiensi, partisipasi masyarakat, dan peningkatan kapasitas pengelola. Dengan menerapkan prinsip-prinsip ini, desa dapat memastikan bahwa dana yang ada digunakan secara optimal untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat, memajukan perekonomian desa, dan mencapai pembangunan yang berkelanjutan. Implementasi tata kelola yang baik juga akan meningkatkan kepercayaan masyarakat dan pemerintah terhadap pengelolaan dana desa dan BUMDes.

Copyrights © 2025