Penelitian ini bertujuan untuk mengeksplorasi peran dari buku cerita bergambar sebagai sebuah media pembelajaran bahasa dalam meningkatkan kreativitas dan komunikasi peserta didik di sekolah dasar. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan desain studi kasus. Lokasi penelitian dilakukan di Sekolah Dasar Negeri Sumurwuni di kota Cirebon di gugus 5 Harjamukti. Subjek penelitian terdiri dari 30 siswa kelas I dan 30 siswa kelas II. Data dikumpulkan melalui metode observasi kelas, wawancara dengan guru dan siswa, serta analisis dokumen buku cerita bergambar yang digunakan dalam pembelajaran. Data yang terkumpul dianalisis dengan teknik analisis tematik. Data dikumpulkan melalui observasi, wawancara, dan analisis dokumen. Hasil penelitian menunjukkan bahwa buku cerita bergambar dapat merangsang imajinasi, meningkatkan keterampilan berbahasa, dan memperkuat kemampuan komunikasi siswa. Ditemukan pula bahwa penggunaan buku cerita bergambar dapat meningkatkan motivasi belajar siswa. Penelitian ini memberikan rekomendasi bagi pendidik untuk mengintegrasikan buku cerita bergambar dalam proses pembelajaran.
Copyrights © 2024