Neraca: Jurnal Ekonomi, Manajemen dan Akuntansi
Vol. 3 No. 7 (2025): Neraca: Jurnal Ekonomi, Manajemen dan Akuntansi

STRATEGI MENINGKATKAN KESEJAHTERAAN KARYAWAN MELALUI KESEIMBANGAN HIDUP DAN KOMPENSASI YANG ADIL

Rini Trihandayani (Unknown)
Holilah (Unknown)
Arfiani Yulianti Fiyul (Unknown)



Article Info

Publish Date
25 Jul 2025

Abstract

Kesejahteraan karyawan telah menjadi isu penting dalam manajemen sumber daya manusia modern. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis bagaimana keseimbangan kehidupan kerja (work-life balance) dan sistem kompensasi yang adil berkontribusi dalam meningkatkan kesejahteraan karyawan. Melalui pendekatan deskriptif kualitatif berbasis studi literatur, artikel ini menguraikan hubungan antara lingkungan kerja yang mendukung dengan motivasi dan produktivitas tenaga kerja. Hasil analisis menunjukkan bahwa kesejahteraan karyawan dapat ditingkatkan melalui strategi manajerial yang mencakup fleksibilitas kerja, penghargaan yang adil, dan dukungan organisasi. Temuan ini diharapkan menjadi acuan bagi para pengambil kebijakan SDM dalam merancang kebijakan kerja yang berkelanjutan.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

neraca

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

Neraca: Jurnal Ekonomi, Manajemen dan Akuntansi, adalah jurnal nasional peer-review yang diterbitkan oleh Komunitas Menulis dan Meneliti (Kolibi). Neraca: Jurnal Ekonomi, Manajemen dan Akuntansi membahas ekonomi dan bisnis dalam ruang lingkup yang luas. Tim redaksi menyambut baik seluruh masyarakat, ...