Jurnal Komunitas (Komunikasi Tiada Batas)
Vol. 2 No. 2 (2013): Jurnal Komunitas

INTIMIDASI TERHADAP KAUM KULIT HITAM SEBAGAI BENTUK PERILAKU RASISME: Analisis Semiotika Pada Film Glory Road Karya James Gartner

Puspitasari, Indri (Unknown)
Serikit, Poundra Swasty Ratu Maharani (Unknown)



Article Info

Publish Date
10 Mar 2018

Abstract

Istilah rasisme pertama kali digunakan sekitar tahun 1930-an, istilah tersebut digunakan untuk menggambarkan teori rasis yang mengacu pada fenomena pembantaian orang Yahudi oleh Nazi. Film “Glory Road”, merupakan film kisah nyata yang menggambarkan tentang fenomena rasisme pada tahun 1965 di Amerika. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui nilai-nilai rasisme yang digambarkan melalui perilaku intimidasi dan pesan yang ingin disampaikan dari film “Glory Road”. Penelitian ini termasuk penelitian kualitatif yang memfokuskan pada analisis semiotika yang dikembangkan oleh Roland Barthes. Dalam film “Glory Road” terdapat adegan atau scene yang mengarah ke Intimidasi, Antisemitisme, Etnosentrisme, dan Miscegenation yang menyimpulkan bahwa film “Glory Road” memiliki nilai-nilai rasisme yang digambarkan melalui perilaku intimidasi, dan pesan yang ingin disampaikan adalah ciri fisik khususnya warna kulit tidak dapat dijadikan sebuah ukuran untuk melihat kemampuan dan kecerdasan seseorang.

Copyrights © 2013






Journal Info

Abbrev

JKOM

Publisher

Subject

Education Languange, Linguistic, Communication & Media Social Sciences

Description

Jurnal Komunitas menerima artikel yang merupakan hasil penelitian maupun gagasan dalam semua bidang Ilmu Komunikasi : Jurnalistik, Kehumasan, Media Massa, Komunikasi dan Media Sosial, Komunikasi Interpersonal, Komunikasi Antar Personal, Komunikasi Kelompok, Komunikasi Politik, Komunikasi Bisnis, ...