JURNAL PENDIDIKAN TAMBUSAI
Vol. 9 No. 2 (2025): Agustus

Analisis Kualitas Informasi Ulasan Pelanggan Grand Rocky Hotel Bukittinggi Pada Google Review Terhadap Kepercayaan Pelanggan

Agnesia, Ovilly (Unknown)
Elida, Elida (Unknown)



Article Info

Publish Date
11 Aug 2025

Abstract

Ulasan daring pelanggan menjadi referensi penting dalam pengambilan keputusan konsumen, terutama dalam industri perhotelan. Namun, keberadaan ulasan palsu menimbulkan risiko terhadap kredibilitas informasi dan tingkat kepercayaan pelanggan. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh kualitas informasi dalam ulasan pelanggan Grand Rocky Hotel Bukittinggi di Google Review terhadap kepercayaan pelanggan. Metode penelitian yang digunakan adalah kuantitatif asosiatif dengan sampel sebanyak 100 responden yang dipilih menggunakan teknik sampling insidental. Instrumen penelitian disusun berdasarkan indikator Mahat (2020) untuk kualitas informasi dan Weitzl (2017) untuk kepercayaan pelanggan, serta diuji validitas dan reliabilitasnya. Teknik analisis data meliputi analisis deskriptif, korelasi Pearson Product Moment, uji-t, dan regresi linear sederhana. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kualitas informasi ulasan tergolong baik dan tingkat kepercayaan pelanggan tinggi. Ditemukan hubungan yang signifikan antara kedua variabel, dengan kontribusi sebesar 58,51%. Setiap peningkatan satu poin kualitas informasi diprediksi meningkatkan kepercayaan sebesar 14,43%. Penelitian ini memperkuat pentingnya pengelolaan kualitas ulasan daring dalam membangun kepercayaan dan loyalitas pelanggan.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

jptam

Publisher

Subject

Social Sciences

Description

Jurnal Pendidikan Tambusai is Jurnal Electronic which contains the results of research and literature studies related to the field of education, including; regulation of education, learning activities, learning strategies, teacher professionalism, students, education and education personnel, issues ...