Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbandingan efektivitas model pembelajaran Project Based Learning dengan model Diferensiasi dalam meningkatkan minat belajar siswa pada mata pelajaran Teknologi Informasi dan Komunikasi. Jenis penelitian yang digunakan adalah quasi eksperimen dengan Subjek penelitian terdiri dari 31 siswa kelas A dan 31 siswa kelas B. Data dikumpulkan melalui angket minat belajar untuk melihat pretest, dan posttest. Kemudian dianalisis menggunakan uji normalitas, homogenitas, uji-t, serta perhitungan N-gain. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan Model Project Based Learning lebih efektif dalam meningkatkan minat belajar siswa dibandingkan Diferensiasi. Pada kelas Project Based Learning, rata-rata skor pretest 33,32 meningkat menjadi 40,81 pada posttest, dengan N-gain 7,49% (cukup efektif). Sedangkan pada kelas Diferensiasi, rata-rata skor pretest 35,35 hanya meningkat menjadi 35,84 pada posttest, dengan N-gain 0,5% (kurang efektif). Penelitian ini merekomendasikan penerapan model pembelajaran Project Based Learning.
Copyrights © 2025