Bekerja dengan rasa sehat dan kondisi sejahtera merupakan faktor utama dalam peningkatan kualitas kinerja bagi petugas Rumah Tangga dan petugas keamanan (Satpam) di lingkup kampus UKWMS Pakuwon City. Peningkatan kesejahteraan bisa tercapai bila peserta paham dan mengetahui berbagai peluang usaha yang dapat bernilai ekonomi sehingga mampu menginisiasi dan memotivasi untuk wirausaha mandiri. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan dan ketrampilan petugas Rumah Tangga dan keamanan (Satpam) di lingkup kampus UKWMS Pakuwon City tentang pemanfaatan kulit buah jeruk purut sebagai minyak aromaterapi bentuk roll on yang berkhasiat untuk kesehatan juga bernilai ekonomis. Melalui kegiatan pengabdian masyarakat ini diharapkan kelompok sasaran mampu membuat produk ekonomis secara mandiri dan semakin terinisiasi pula untuk mulai memikirkan berwirausaha dengan jenis produk yang sudah dilatihkan tersebut. Metode pelaksanaan yang digunakan dibagi dalam tiga tahapan penting, yaitu tahap penyuluhan, praktek pembuatan dan evaluasi. Hasil pengabdian ini menunjukkan bahwa pemahaman dan pengembangan wawasan peserta mengenai proses pembuatan minyak aromaterapi dengan berbagai varian mengalami peningkatan diatas 75%. Hal tersebut ditunjukkan nilai indikator pre dan post est yang melebihi target yaitu 79,2 dimana semua peserta berhasil membuat dan mengemas sediaan aromaterapi roll on yang telah dibuatnya. Berdasarkan hasil kuisioner, sebesar 94% peserta yang hadir menyatakan pelatihan memberikan manfaat positif serta tertarik dan ingin untuk memulai memikirkan aspek wirausaha.
Copyrights © 2025