Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan E-Modul Tematik menggunakan Canva untuk meningkatkan kemampuan di Sekolah Dasar yang layak, praktis dan efektif. Jenis penelitian ini adalah penelitian dan pengembangan dengan menggunakan model ADDIE. Hasil penelitian menunjukan: (1) Uji validasi ahli materi dalam kategori sangat layak dengan skor rata-rata 90%. (2) Uji validasi ahli desain instruksional dalam kriteria sangat layak dengan skor rata-rata 94%. (3) Uji validasi ahli media dalam kategori sangat layak dengan skor rata-rata 91%. (4) Uji coba perorangan kriteria sangat baik dengan skor rata-rata 91%. (5) Uji coba kelompok kecil dalam kriteria sangat baik dengan skor rata-rata 89%, dan (6) Uji coba lapangan masuk dalam kriteria sangat baik dengan skor rata-rata 92%. Uji kepraktisan oleh guru hasil sangat baik dengan skor rata-rata 91%, sedangkan hasil uji kepraktisan pada siswa skor rata-rata 91% yang masuk pada kategori sangat baik. Hasil belajar pada percobaan penggunaan E-Modul Tematik Kelas VI SD menggunakan Canva pada kelas eksperimen rata-rata nilai 91, sedangkan siswa yang diajarkan tanpa menggunakan E-modul Tematik menggunakan Canva mendapatkan nilai rata-rata 75. Pengujian hipotesis menggunakan Independent t-test sebesar 2,65 dengan signifikansi 0,012. Ketika taraf signifikansi ditetapkan pada alpha 5%. Keywords: E-modul, tematik, Canva, sekolah dasar.
Copyrights © 2024