Innovative: Journal Of Social Science Research
Vol. 5 No. 3 (2025): Innovative: Journal Of Social Science Research

Pengembangan Strategi Pemasaran Ekowisata Berbasis Teknologi Digital Di Ciwaluh Watesjaya Bogor Melalui Analisis BCG

Astuti, Rika (Unknown)
Martoyo, Anang (Unknown)
Feta, Neneng Rachmalia (Unknown)
Fitria, Fitria (Unknown)



Article Info

Publish Date
26 Jun 2025

Abstract

Lokasi Desa Ekowisata Ciwaluh yang tersembunyi di balik Kawasan Ekonomi Khusus MNC Group menjadi tantangan tersendiri dalam menarik minat wisatawan. Keterbatasan akses, infrastruktur, dan fasilitas turut menghambat pengembangan kawasan ini. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis posisi bisnis Ekowisata Ciwaluh dan merumuskan strategi pemasaran yang tepat menggunakan matriks Boston Consulting Group (BCG). Matriks ini menilai posisi usaha melalui indikator pertumbuhan pasar dan pangsa pasar relatif. Berdasarkan hasil analisis, tingkat pertumbuhan pasar mencapai 12,81% dan pangsa pasar relatif sebesar 1,82, menempatkan Ciwaluh pada posisi 'Stars'. Pada posisi ini, diperlukan dukungan dari kebijakan pemerintah, pembangunan akses, ketertarikan investor, serta penyediaan infrastruktur yang memadai. Selain itu, penerapan sistem pemasaran berbasis digital menjadi penting untuk meningkatkan visibilitas destinasi ini di mata calon wisatawan.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

Innovative

Publisher

Subject

Humanities Computer Science & IT Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Public Health Other

Description

Innovative: Journal Of Social Science Research is a journal managed by Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai which bridges researchers to publish research results in all scientific fields (multidiscipline). This includes the fields of education, health, law, economics, IT (Informatics Engineering), ...