Jurnal Pengembangan Teknologi Informasi dan Ilmu Komputer
Vol 9 No 4 (2025): April 2025

Evaluasi Usability Antarmuka Pengguna pada Aplikasi Mobile E-Open Disdukcapil Kota Bekasi Dengan Metode Usability Testing dan Heuristic Evaluation

Vaherdi, Okta (Unknown)
Muslimah Az-Zahra, Hanifah (Unknown)
Almira Syawli (Unknown)



Article Info

Publish Date
20 Jan 2025

Abstract

Masuknya era digital dan teknologi pada saat ini dan dengan mengusung pemerintah Dilan (digital melayani), pemerintah Disdukcapil Kota Bekasi berupaya menerapkan E-Government dengan membuat sebuah aplikasi E-Open yang bertujuan untuk memudahkan masyarakat Kota Bekasi dalam melakukan administrasi, pengaduan dan pencatatan sipil secara online. Namun pada saat peluncuran aplikasi tersebut mendapatkan rating rendah pada google playstore yaitu 2.1/5 dan ditemukan pada wawancara awal oleh peneliti ialah pengguna merasa bingung dalam mengoprasikannya seperti banyaknya menu yang tersedia dihalaman sebelum login dan bingung saat mencari formulir pendaftaran. Dengan permasalahan tersebut, perlu dilakukan evaluasi guna meningkatkan kepuasan pengguna dan memaksimalkan fungsi pada aplikasi E-Open. Penelitian ini menggunakan pendekatan pengujian usability testing dengan 3 aspek efektivitas, efisiensi dan kepuasan pengguna kemudian validasi kepada evaluator dengan pendekatan heuristic evaluation untuk memastikan perbaikan yang dilakukan sudah baik atau belum. Hasil efektivitas terdapat 2 dari 5 respoden yang tidak melakukan tugasnya dengan baik, efisiensi 0,007 goals/sec, kepuasan dengan system usability (SUS) berada pada nilai 45,87%, grade E yaitu “POOR” not acceptable. Hasil validasi oleh evaluator belum baik, masih terdapat permasalahan yang ditemukan yaitu 11 masalah, kemudian semua permasalahan tersebut diperbaiki sesuai rekomendasi perbaikan oleh evaluator.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

j-ptiik

Publisher

Subject

Computer Science & IT Control & Systems Engineering Education Electrical & Electronics Engineering Engineering

Description

Jurnal Pengembangan Teknlogi Informasi dan Ilmu Komputer (J-PTIIK) Universitas Brawijaya merupakan jurnal keilmuan dibidang komputer yang memuat tulisan ilmiah hasil dari penelitian mahasiswa-mahasiswa Fakultas Ilmu Komputer Universitas Brawijaya. Jurnal ini diharapkan dapat mengembangkan penelitian ...