Relinesia: Jurnal Kajian Agama dan Multikulturalisme Indonesia
Vol. 3 No. 1 (2024): Relinesia: Jurnal Kajian Agama dan Multikulturalisme Indonesia

BUDAYA LITERASI DALAM MENINGKATKAN KREATIVITAS BELAJAR SISWA DI SMP ZAINUDDIN WARU SIDOARJO

Rosyidah, Ainur (Unknown)
Musawir (Unknown)



Article Info

Publish Date
08 Feb 2024

Abstract

Pendidikan merupakan sebuah proses untuk mewariskan nilai-nilai budaya dari dalam satu generasi ke generasi berikutnya secara turun-temurun melalui proses belajar. Pendidikan dan literasi merupakan dua hal yang sangat penting. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menjabarkan serta menganalisis budaya literasi dalam meningkatkan kreativitas belajar siswa di SMP Zainuddin Waru Sidoarjo. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan jenis pendekatan fenomologi. Sebagai data primer sumber data berasal dari informan yang terpilih, diantaranya kepala sekolah, staff kurikulum, guru dan siswa. Sebagai data sekunder berupa buku dan jurnal yang relevan. Teknik pengumpulan data pada penelitian ini dengan wawancara, observasi dan dokumentasi. Penelitian ini menggunakan analisis data dengan mereduksi data, penyajian data serta penarikan kesimpulan atau verifikasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa budaya literasi dalam meningkatkan kreativitas belajar siswa sudah berjalan dengan baik. Hal ini dapat diterapkan dengan cara siswa melakukan kegiatan literasi di pagi hari yang dikenal dengan istilah “Literacy Minutes”. Adapun fasilitas yang ada di sekolah sangat mendukung dan memadahi seperti adanya buku student diary siswa, perpustakaan dan papan mading. Siswa juga dapat menciptakan kreativitas belajarnya melalui hasil karya yang berupa kumpulan cerpen, puisi dan novel yang dicetak berupa buku.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

relinesia

Publisher

Subject

Religion

Description

Relinesia: Jurnal Studi Agama dan Multikulturalisme Indonesia diterbitkan dua kali setahun pada bulan Januari dan Juli, terdaftar dengan ISSN 2961-7693. Jurnal ini memfokuskan ruang lingkupnya pada isu-isu Agama di Indonesia dan Kajian Multikulturalisme. Jurnal ini menerbitkan penelitian empiris dan ...