Kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) ini bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan dan keterampilan siswa SMP AL-Ijtihad 2 Kutabaru dalam pembelajaran Bahasa Inggris melalui pengenalan dan pembuatan game edukasi berbasis karakter Pancasila. Program dilaksanakan pada tanggal 25, 28, dan 29 Maret 2024 dengan metode presentasi, demonstrasi, praktik, serta sesi tanya jawab. Materi yang diberikan meliputi pengenalan game edukasi, narrative text, dan penggunaan perangkat lunak RPG Maker. Hasil kegiatan menunjukkan peningkatan antusiasme dan partisipasi siswa, meskipun masih ditemukan kendala seperti kurangnya pemahaman pada materi narrative text dan keterbatasan fasilitas pembelajaran. Kegiatan ini berhasil memberikan pengalaman belajar yang interaktif dan menyenangkan, serta memotivasi siswa untuk mengembangkan kreativitas melalui media teknologi. Ke depan, diperlukan peningkatan sarana pendukung dan strategi penyampaian materi yang lebih variatif untuk mengoptimalkan hasil pembelajaran.
Copyrights © 2025