Tujuan dari penelitian ini adalah menganalisis pengaruh readiness for change dan transformational leadership terhadap kinerja karyawan. Populasi penelitian ini adalah seluruh karyawan PT. Waskita Karya (Persero), Tbk yang berjumlah 115 pegawai. Metode pengambilan sampel menggunakan metode purposive sampling dengan sampel sebanyak 90 karyawan. Metode analisis data menggunakan SPSS. Hasil pengujian hipotesis menunjukkan bahwa readiness for change berpengaruh positif signifikan terhadap kinerja karyawan. Transformational leadership berpengaruh positif signifikan terhadap kinerja karyawan.
Copyrights © 2023