Gelora: Jurnal Pendidikan Olahraga dan Kesehatan IKIP Mataram
Vol. 11 No. 2 (2024): SEPTEMBER

PENINGKATAN HASIL BELAJAR LOMPAT JAUH MENGGUNAKAN PENDEKATAN CULTURALY RESPONSIVE TEACHING (CRT)

Sari, Emi Novita (Unknown)
Ridwan, Mochammad (Unknown)
Suryaningsih, Lestari (Unknown)



Article Info

Publish Date
27 Sep 2024

Abstract

 Abstrak (Indonesia)Tujuan penelitian ialah untuk meningkatkan hasil belajar lompat jauh melalui pendektan Culturally Responsive Teaching (CRT) pada siswa kelas VI-C SDN Jeruk I/469 Surabaya. Penelitian ini menggunakan metode penelitian tindakan kelas (PTK) lesson study yang dilaksanakan selama dua siklus, setiap siklus memiliki alur penelitian yang terdiri dari perencanaan, pelaksanaan, observasi, serta refleksi. Subyek penelitian ialah 28 siswa, teknik pengumpulan data ialah melalui observasi dan dokumentasi. Hasil penelitian menujukan bahwa melalui pendekatan Culturally Responsive Teaching (CRT) dengan menggunakan permainan one two step jump (lompat satu dua langkah) dapat dilihat dari prasiklus ke siklus I serta dari siklus I ke siklus II. Dengan perolehan persentase prasiklus siswa yang tuntas sejumlah 7 dengan perolehan perstase sebesar 25%, siklus I kemampuan siswa yang tuntas sejumlah 18 siswa dengan perolehan persentase 64%, serta siklus II dengan kemampuan siswa yang tuntas berjumlah 27 siswa dengan perolehan persentase sebesar 96%. Bedasarkan dari hasil penelitian ini maka dapat disimuplkan bahwa pendekatan Culturally Responsive Teaching (CRT) dengan menggunakan permainan one two step jump (lompat satu dua langkah) dapat meningkatkan hasil belajar lompat jauh.Kata Kunci: Pendekatan Culutrally Resposive Teaching, lompat jauh

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

gelora

Publisher

Subject

Education Public Health Social Sciences Other

Description

Journal of Sports and Health Education IKIP Mataram published by the Sports and Health Education Study Program and managed by the Faculty of Sports and Public Health (FIKKM) Mandalika University of Education (UNDIKMA), contains scientific articles in the form of research results and literature ...