G-Couns: Jurnal Bimbingan dan Konseling
Vol. 8 No. 3 (2024): Agustus 2024. G-Couns: Jurnal Bimbingan dan Konseling

Analisis Dimensi Self-Harm Dalam Pandangan Islam

Mil, Silvie (Unknown)
Nurul Fadhilah (Unknown)
Fetriyah Amanda (Unknown)
Fakhira Alyaa (Unknown)
Nadia Dwinanda (Unknown)
Ikfina Kamalia (Unknown)



Article Info

Publish Date
20 Jun 2024

Abstract

Perilaku self-harm berbahaya bagi fisik dan mental dan saat ini fenomena tersebut semakin banyak terjadi di kalangan remaja. Penelitian ini bertujuan menganalisa dimensi self -harm dalam pandangan Islam dan penanganannya. Penelitian dilakukan dengan metode studi literatur. Terdapat empat dimensi utama dari perilaku self-harm yaitu dimensi kognitif, lingkungan, biologis dan dimensi afektif. Dalam pandangan Islam perilaku menyakiti diri sendiri termasuk kedalam tindakan zalim karena menganiaya diri sendiri. Pandangan Islam memberikan anjuran agar menjauhi perilaku menyakiti diri sendiri dengan berzikir, senantiasa bersyukur, bersabar dan sholat. Masing-masing dimensi memiliki penanganan bidang konseling masing-masing dan dapat bersinergi cara pandangan Islam yang lebih menyorot pada pencegahan perilaku self-harm tersebut. Diharapkan dengan memahami self-harm dengan pandangan Islam dapat meningkatkan kesadaran masyarakat khususnya remaja untuk menghindari self-harm dan mendorong upaya untuk menyediakan sumberdaya yang diperlukan dalam menanganinya. Kata kunci: self-harm, pandangan islam, bimbingan dan konseling

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

bk

Publisher

Subject

Education Physics Other

Description

Diterbitkan sebagai media publikasi hasil penelitian dan karya ilmiah dalam bidang ilmu Bimbingan dan Konseling sebagai upaya meningkatkan dan mengimplementasikan teori serta praktik layanan Bimbingan dan Konseling. G-COUNS: Jurnal Bimbingan dan Konseling merupakan rujukan media publikasi ini untuk ...