Martabe : Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat
Vol 6, No 2 (2023): martabe : jurnal pengabdian kepada masyarakat

PEMBERIAN SUPLEMEN KALSIUM DAN VITAMIN D PADA IBU HAMIL UNTUK PERBAIKAN HASIL ANTROPOMETRI BAYI BARU LAHIR DI DESA NOLOKLA DAN ASEI BESAR DISTRIK SENTANI TIMUR KABUPATEN JAYAPURA

Mogan, Martina (Unknown)
Trisnawati, Endang (Unknown)
Munandar, Dzukharian (Unknown)



Article Info

Publish Date
31 Mar 2023

Abstract

Asupan gizi yang baik selama kehamilan merupakan hal yang penting yaitu dengan banyak mengkonsumsi makro nutrien dan mikronutrien yang memberikan manfaat dalam memenuhi asupan nutrisi selama kehamilan. Masih banyaknya ibu hamil yang kurang memahami pentingnya suplemen kalsium yang dipadukan dengan vitamin D untuk membantu penyerapan kalsium serta kepatuhan ibu hamil mengkonsumsi tablet kalsium yang diberikan dari Puskesmas menjadi salah satu penyebab ibu hamil kekurangan kalsium. Tujuan dari pengabdian ini adalah untuk meningkatkan pengetahuan tentang kecukupan kalsium dan vitamin D selama masa kehamilan, sehingga tercapainya perbaikan hasil antropometri bayi baru lahir. Kegiatan dimulai  dengan survey data terhadap ibu hamil pada trimester II dan III melalui koordinasi dengan Puskesmas yang melingkupi desa Nolokla dan Asei Besar. Setelah dilakukan intervensi berupa pemberian penyuluhan serta leaflet edukasi melalui Puskesmas Harapan untuk meningkatkan pengetahuan, memberikan asupan tambahan kalsium dan vitamin D, mengobservasi kepatuhan ibu hamil dalam mengkonsumsi suplemen secara rutin dan benar. Hasil evaluasi kegiatan yang didapat menunjukkan adanya peningkatan pengetahuan ibu hamil tentang pentingnya kebutuhan kalsium dan vitamin D sehingga kebutuhan asupan kalsium dan vitamin D pada ibu hamil dapat terpenuhi serta berat badan dan panjang badan bayi baru lahir menjadi lebih baik.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

martabe

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Arts Humanities Education Social Sciences

Description

Martabe Journal -Jurnal Pengabdian Masyarakat, published by Institute of Research and Community Service Universitas Muhammadiyah Tapanuli Selatan. This journal contains the results of publication lecturers to the community of agrokompleks, Teacher Training and Science of teknosains, and sosbudkum ...