Adanya perhatian global terhadap literasi dan numerasi sebagai kecakapan inti memberikan respon pemerintah dengan menghadirkan Asesmen Kompetensi Umum (AKM). AKM yang mulai berlaku pada tahun 2021 merupakan skema baru asesmen nasional yang dihadirkan Kementarian Pendidikan untuk mengukur kualitas pendidikan di Indonesia. Oleh sebab itu, Sosialisasi secara masif terhadap guru-guru setiap jenjang merupakan langkah yang perlu diambil agar guru-guru dapat memahami dan mengaplikasinnya. AKM memiliki kerangka soal yang cukup berbeda dari ujian pada umumnya. Oleh karena itu, pembuatan soal AKM pun perlu diperkenalkan dan dilatih untuk dapat diaplikasikan pada lembaga pendidikan. Terkait dengan pembuatan soal tersebut, PKM SPS UHAMKA mengadakan kegiatan dengan topik “Pelatihan Pembuatan Soal Asesmen Kompetensi Minimum (AKM) berbasis Higher Order Thingking Skill (HOTS)â€. Kegiatan ini menghasilkan luaran berupa artikel pada media daring dan publikasi video melalui youtube. Adapun kegiatan ini memberikan manfaat berupa pengetahuan baru bagi para pesertanya
Copyrights © 2024