CERMIN: Jurnal Penelitian
Vol 8 No 2 (2024): AGUSTUS - DESEMBER

PERANCANGAN SISTEM INFORMASI PENDAFTARAN SISWA BARU BERBASIS WEBSITE PADA SEKOLAH SMK KH. ABDUL MU’IZ DENGAN METODE RAPID APPLICATION DEVELOPMENT (RAD)

Mahalli, Mahalli (Unknown)
Jaya, Firman (Unknown)
Razaki, Rahmat Shofan (Unknown)



Article Info

Publish Date
20 Dec 2024

Abstract

Sistem penerimaan siswa baru di banyak lembaga pendidikan masih menggunakan sistem manual, di mana calon peserta harus datang langsung ke sekolah dan membawa berkas-berkas. Proses manual ini seringkali memakan waktu yang lama dan menyulitkan calon siswa. SMK KH. Abdul Mu’iz menghadapi permasalahan terkait pengelolaan data, khususnya pada penerimaan siswa baru, yang belum terkomputerisasi dan belum berjalan secara online. Proses pengolahan data dan pembuatan laporan masih menggunakan Microsoft Word, Microsoft Excel, dan arsip kertas. Dengan mempertimbangkan perkembangan teknologi modern, peneliti ingin mengimplementasikan perancangan sistem informasi pendaftaran siswa baru berbasis website di Sekolah SMK KH. Abdul Mu’iz. Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan perancangan sistem informasi pendaftaran siswa baru berbasis website menggunakan metode Rapid Application Development (RAD). Tujuan utama adalah memudahkan calon siswa mendapatkan informasi yang dibutuhkan secara online, serta memberikan informasi mengenai status siswa. Selain itu, penelitian ini juga bertujuan mempermudah SMK KH. Abdul Mu’iz dalam menangani proses pengolahan data siswa baru. Berdasarkan hasil pengujian black box testing terhadap fungsi-fungsi dalam Sistem Informasi Pendaftaran Siswa Baru Berbasis Website, setelah diuji coba menyatakan berhasil. Oleh karena itu, sistem ini dapat diimplementasikan dalam penerimaan siswa baru berbasis website. Uji kelayakan dilakukan oleh 8 pengguna/user, dan tingkat kelayakan sistem Sistem Informasi Pendaftaran Siswa Baru Berbasis Website sebesar 88,75%, yang berarti sangat layak digunakan pada Pendaftaran Siswa Baru Berbasis Website SMK KH Abdul Muiz.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

cermin_unars

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance Education Social Sciences

Description

Fokus dalam Jurnal Cermin mencakup studi secara umum dari berbagai bidang ilmu. Ruang Lingkup artikel pada Jurnal Cermin terkait Ekonomi, Sosial dan Politik, Sastra, Bahasa, Pendidikan, Pertanian, Hukum, dan Teknik. Penulis diijinkan dari segala kalangan mahasiswa, dosen, pendidik, dan peneliti ...