PeTeKa
Vol 7, No 1 (2024): PeTeKa (Jurnal Penelitian Tindakan Kelas dan Pengembangan Pembelajaran) Publish

EFEKTIVITAS MODEL PROBLEM BASED LEARNING TERHADAP HASIL BELAJAR DAN DISPOSISI MATEMATIS SISWA KELAS 11

Zazira'zain, Syifa (Unknown)
Nu'man, Mulin (Unknown)



Article Info

Publish Date
02 Jan 2024

Abstract

Matematika merupakan mata pelajaran yang diajarkan sejak jenjang sekolah dasar hingga sekolah menengah atas. Selain keterampilan kognitif, matematika juga memerlukan aspek afektif, salah satunya adalah disposisi matematis. Oleh karena itu, diperlukan upaya untuk meningkatkan hasil belajar dan disposisi matematis, salah satunya dengan menggunakan model pembelajaran problem based learning. Penelitian ini bertujuan untuk melihat efektivitas model pembelajaran problem based learning terhadap hasil belajar dan disposisi mateamtis siswa kelas XI di salah satu SMA Swasta Yogyakarta. Metode penelitian menggunakan eksperimen semu (quasi eksperiment) dengan desain post-test only control group. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas XI di salah satu SMA swasta Yogyakarta. Pengambilan sampel menggunakan teknik simple random sampling yang terdiri dari 20 siswa di kelas eksperimen dan 20 siswa di kelas kontrol. Pengumpulan data menggunakan soal matematika materi matriks dan skala disposisi matematis. Teknik analisis data yang digunakan adalah uji Mann Whitney. Berdasarkan hasil analisis dapat disimpulkan bahwa terdapat perbedaan hasil belajar matematika siswa di kelas eksperimen dan kelas kontrol. Namun, tidak terdapat perbedaan disposisi matematis siswa antara kelas eksperimen dan kontrol.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

ptk

Publisher

Subject

Education

Description

PeTeka - Represents the Publication of Research Results from Lecturers, Teachers, Students and General in the field of Educational Science Special Class Action Research and Development Learning. Published by Lembaga Penelitian Pengabdian Masyarakat (LP2M) University of Muhammadiyah South ...