RISTEKDIK : Jurnal Bimbingan dan Konseling
Vol 9, No 2 (2024): RISTEKDIK: JURNAL BIMBINGAN DAN KONSELING - APRIL-JUNI 2024

PENGARUH MUSIK RELAKSASI UNTUK MEREDUKSI STRES AKADEMIK PADA SISWA KELAS XII SMA NEGERI 4 PANDEGLANG TAHUN AJARAN 2023/2024

Amelia, Rizky (Unknown)
Nurmala, Meilla Dwi (Unknown)
Dalimunthe, Raudah Zaimah (Unknown)



Article Info

Publish Date
06 Jun 2024

Abstract

Abstrak: Penelitian ini bertujuan untuk membantu siswa dalam mereduksi stres akademik dengan pemberian treatment musik relaksasi di SMA Negeri 4 Pandeglang. Penelitian ini menggunakan metode eksperimen kuantitatif. Jumlah populasi sebanyak 205 siswa kelas XII di SMA Negeri 4 Pandeglang tahun 2023/2024. Teknik pengambilan sampel menggunakan Random Sampling dan mendapatkan 10 siswa yang memiliki stres akademik tinggi untuk kemudian diberikan treatment. Teknik analisis yang digunakan dalam pengujian hipotesis yaitu Wilcoxon signed ranks test. Hasil penelitian dilihat dari pelaksanaan pre-test dan post-test adanya penurunan secara signifikan dari nilai rata-rata sebesar 36,5 menjadi 8,2. Analisis uji Wilcoxon signed ranks test pada proses pengambilan keputusan hipotesis, nilai 0.005 lebih rendah dari pada 0.05, maka dari itu dapat disimpulkan bahwa hipotesis dinyatakan diterima. Dengan demikian Ha diterima dan H0 ditolak. Secara data statistik dapat disimpulkan bahwa musik relaksasi dapat mereduksi stres akademik pada siswa. 

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

Ristekdik

Publisher

Subject

Education

Description

RISTEKDIK : Jurnal Bimbingan dan Konseling diterbitkan dua kali setahun sebagai media publikasi ilmiah dalam pengkajian dan pengembangan Ilmu Bimbingan dan Konseling. Jurnal Ristekdik memuat tulisan ilmiah berupa artikel konseptual, hasil penelitian maupun isu-isu aktual yang relevan dalam bimbingan ...