Pengelolaan kelas merupakan elemen penting dalam proses pembelajaran yang bertujuan menciptakan lingkungan belajar yang kondusif dan efektif. Artikel ini menganalisis konsep, teknik, dan implementasi pengelolaan kelas dalam pembelajaran berdasarkan studi literatur. Metode penelitian yang digunakan adalah studi literatur dengan mengumpulkan, meninjau, dan menganalisis referensi dari jurnal ilmiah, buku, dan artikel terkait. Konsep pengelolaan kelas mencakup pengaturan lingkungan fisik, sosial, dan emosional untuk mendukung keterlibatan dan prestasi siswa. Teknik pengelolaan kelas dibagi menjadi preventif, korektif, dan supportif, yang bertujuan untuk mencegah gangguan, mengatasi masalah perilaku, dan mendukung perkembangan siswa. Implementasi pengelolaan kelas menekankan pada pentingnya adaptasi terhadap kebutuhan siswa, khususnya dalam konteks pembelajaran inklusif dan berbasis teknologi. Hasil kajian ini menunjukkan bahwa strategi pengelolaan kelas yang efektif dapat meningkatkan motivasi belajar, keterlibatan siswa, dan hasil akademik. Artikel ini memberikan wawasan teoritis dan praktis yang dapat diaplikasikan oleh pendidik dalam menciptakan pengalaman belajar yang optimal
Copyrights © 2025