NUSANTARA : Jurnal Ilmu Pengetahuan Sosial
Vol 11, No 4 (2024): NUSANTARA : Jurnal Ilmu Pengetahuan Sosial

KEBIJAKAN DI SEKTOR WISATA HALAL DI JEPANG, KOREA SELATAN, TAIWAN DAN HONG KONG

Imam, Muhammad (Unknown)
Muhyidin, Ali (Unknown)



Article Info

Publish Date
15 May 2024

Abstract

Pertumbuhan jumlah penduduk muslim di dunia membuka peluang pasar yang sangat besar dalam bidang ekonomi dan perdagangan, namun juga secara lebih spesifik turisme yang berbasis syariah. Dengan menggunakan metode kualitatif, tulisan ini berusaha menjelasakan bagaimana kebijakan wisata halal di empat negara di Asia Timur yaitu Jepang, Korea Selatan, Taiwan dan Hong Kong. Tulisan ini juga melihat bagaimana strategi atau respon mereka dalam upaya mengembangkan industri halal. Walaupun tantangan pengembangan wisata halal tidak mudah dan tidak juga murah, hasil penelitian ini menunjukkan bahwa masing-masing negara secara aktif melibatkan berbagai stakeholders baik nasional maupun internasional dalam pengembangan wisata halal. Penguatan isu lokal seperti sensitivitas budaya dan penggunaan local wisdom juga dilakukan. Penelitian ini juga memberikan gambaran baru bahwa dimensi wisata halal tidak hanya terbatas isu wisata dan ekonomi, namun juga budaya bahkan politik luar negeri.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

nusantara

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Education

Description

NUSANTARA : Jurnal Ilmu Pengetahuan Sosial adalah suatu jurnal multidisiplin yang mencakup berbagai pokok persoalan dalam kajian ilmu-ilmu sosial dan humaniora. Secara khusus jurnal menaruh perhatian, namun tidak hanya terbatas, pada pokok-pokok persoalan tentang perkembangan ilmu pengetahuan sosial ...