Jurnal Inovasi Pembelajaran Matematika (JIPM)
Vol. 7 No. 1 (2025): Edisi Oktober 2025

Pemahaman Konsep Matematis Siswa SMP Melalui PBL : Studi Kasus Tes dan Wawancara Pada Materi Bangun Ruang Sisi Datar

Aan, Andri Candra (Unknown)
Hasanuddin, Hasanuddin (Unknown)



Article Info

Publish Date
26 Oct 2025

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis efektivitas model pembelajaran  Problem Based Learning (PBL) dalam meningkatkan pemahaman konsep matematis siswa SMP pada materi bangun ruang sisi datar. Fokus penelitian ini adalah mengkaji keterkaitan antara penerapan model PBL dengan peningkatan kemampuan siswa dalam merepresentasikan, menginterpretasikan, dan menerapkan konsep matematika. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode studi kasus. Subjek penelitian terdiri dari tiga siswa kelas VIII yang dipilih berdasarkan kategori kemampuan tinggi, sedang, dan rendah. Instrumen yang digunakan meliputi tes uraian sebagai alat ukur pemahaman konsep dan pedoman wawancara untuk menggali lebih dalam proses berpikir siswa. Teknik pengumpulan data dilakukan melalui tes tulis dan wawancara semi-terstruktur. Data dianalisis dengan tahapan reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa model PBL mampu meningkatkan pemahaman konsep matematis siswa melalui proses pembelajaran yang aktif dan kontekstual. Siswa dengan tingkat partisipasi tinggi menunjukkan peningkatan signifikan dalam menggunakan representasi matematis dan menyelesaikan permasalahan geometri secara logis. Berdasarkan temuan ini, model PBL direkomendasikan sebagai pendekatan yang efektif untuk memperkuat pemahaman konsep matematis siswa.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

JIPM

Publisher

Subject

Education Mathematics

Description

JIPM: Journal of Mathematics Learning Innovation is a journal published by the Mathematics Education Study Program of STKIP PGRI Sumenep, which contains articles from empirical studies or research related to teaching and learning in the field of mathematics and mathematics education. JIPM is ...