Jurnal Ekonomi Bisnis, Manajemen dan Akuntansi (JEBMA)
Vol. 5 No. 3 (2025): Artikel Riset Nopember 2025

Pengetahuan Akuntansi, Peran Sistem Informasi Akuntansi Dan Pengalaman Usaha Dalam Pengembangan Usaha UMKM

Wardani, Ria (Unknown)
-, Rezki Zurriah (Unknown)



Article Info

Publish Date
12 Nov 2025

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh pengetahuan akuntansi, peran sistem informasi akuntansi, dan pengalaman usaha terhadap pengembangan usaha pada UMKM di Kecamatan Medan Johor. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatatan kuantitatif asosiatif. Populasi dalam penelitian ini adalah pelaku atau pemilik usaha UMKM di Kecamatan Medan Johor sebanyak 855 pelaku usaha dan sampel yang digunakan dalam penelitian ini sebanyak 70 orang pelaku UMKM dengan menggunakan rumus slovin. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan metode kuesioner dengan pemakaian software googleform. Teknik analisis data dalam penelitian ini menggunakan metode regresi linier berganda. Pengolahan data menggunakan software SPSS (Versi 29,00). Secara parsial dan secara simultan pengetahuan akuntansi, peran sistem informasi akuntansi, dan pengalaman usaha mempunyai pengaruh positif dan signifikan terhadap pengembangan usaha UMKM. Kata kunci: Pengalaman Usaha, Pengembangan Usaha, Pengetahuan Akuntansi, Peran Sistem Informasi Akuntansi

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

jebma

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Education Social Sciences Other

Description

Jurnal Ekonomi Bisnis, Manajemen dan Akuntansi (JEBMA) adalah Jurnal Nasional dalam bidang ilmu ekonomi bisnis, manajemen dan akuntansi. JEBMA terbit tiga kali setahun, yaitu pada bulan Maret, Juli dan November. JEBMA bertujuan untuk mempromosikan hasil penelitian di bidang ekonomi bisnis, manajemen ...