IPSSJ
Vol. 2 No. 06 November (2025): Integrative Perspectives of Social and Science Journal

ANALISIS PENGELOLAAN KASĀ  TERHADAP PENINGKATAN LIKUIDITAS USAHA TOKO SEMBAKO DI DESA HARJOSARI KIDUL KABUPATEN TEGAL

Yulia Marshanda (Unknown)



Article Info

Publish Date
17 Nov 2025

Abstract

Penelitian ini membahas bagaimana pengelolaan kas berperan dalam meningkatkan likuiditas pada usaha toko sembako di Desa Harjosari Kidul. Kas seringkali menjadi masalah utama di usaha kecil, karena tanpa pencatatan yang jelas, pemilik usaha kesulitan memenuhi kebutuhan jangka pendek. Penelitian ini menggunakan pendekatan deskriptif kualitatif dengan data yang diperoleh melalui wawancara, observasi, dan dokumen keuangan toko. Hasil penelitian memperlihatkan bahwa ketika pemilik melakukan pencatatan arus kas secara rutin, membuat perencanaan sederhana, serta mengendalikan pengeluaran, kondisi keuangan toko menjadi lebih stabil. Dengan begitu, usaha mampu menjaga kelancaran operasional dan memenuhi kewajiban yang jatuh tempo. Kesimpulannya, semakin baik pengelolaan kas yang diterapkan, semakin terjaga pula tingkat likuiditas usaha toko sembako tersebut.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

ojs

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Education Languange, Linguistic, Communication & Media Public Health Social Sciences

Description

Integrative Perspectives of Social and Science Journal (IPSSJ) dengan E-ISSN 3064-4011 merupakan sebuah jurnal ilmiah nasional yang mempublikasikan artikel hasil penelitian multidisiplin di berbagai bidang ilmu, seperti ilmu sains, teknik, pendidikan, ilmu sosial humaniora, bahasa/linguistik, ...