Seminar Nasional Hasil Penelitian LP2M UNM
SEMINAR NASIONAL 2025 : PROSIDING EDISI 6

Efektivitas Pembelajaran CAI terhadap Hasil Belajar Perawatan dan Perakitan Elektronika bagi Lulusan SMA dan SMK

Mustamin, Mustamin (Unknown)
Lu'mu, Lu'mu (Unknown)
Soiswaty, Dwi Purnama (Unknown)
Samad, Putri Ida Sunaryathy (Unknown)



Article Info

Publish Date
23 Nov 2025

Abstract

Abstrak. Penelitian ini bertujuan untuk: (1) menganalisis efektivitas pembelajaran berbantuan komputer (Computer Aided Instruction/CAI) dalam meningkatkan hasil belajar pada mata kuliah Perawatan dan Perbaikan Elektronika, dan (2) menguji perbedaan capaian hasil belajar antara mahasiswa berlatar belakang SMA dan SMK setelah penerapan CAI. Menggunakan metode Quasi-Experimental dengan desain Nonequivalent Control Group Design, penelitian melibatkan 29 mahasiswa dari Program Studi Pendidikan Teknik Elektronika Universitas Negeri Makassar. Instrumen penelitian meliputi tes hasil belajar kognitif, lembar observasi keterampilan, dan angket respon. Hasil analisis data menunjukkan peningkatan signifikan pada post-test di kedua kelompok. Temuan penelitian menunjukkan tidak terdapat perbedaan signifikan (p > 0.05) antara hasil belajar lulusan SMA dan SMK setelah perlakuan CAI, dengan nilai signifikansi sebesar 0.886. Meskipun lulusan SMK memiliki keunggulan awal (pre-test), media CAI terbukti efektif menjembatani kesenjangan pemahaman bagi lulusan SMA. Analisis kualitatif menemukan bahwa faktor motivasi intrinsik dan keingintahuan (curiosity) menjadi variabel penentu yang dominan dalam keberhasilan belajar menggunakan media berbasis teknologi.Kata Kunci: Computer Aided Instruction (CAI), Hasil Belajar, Perawatan Elektronika, Pendidikan Vokasi, SMA vs SMK. 

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

semnaslemlit

Publisher

Subject

Religion Arts Humanities Chemistry Dentistry Economics, Econometrics & Finance Energy Environmental Science Languange, Linguistic, Communication & Media Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Materials Science & Nanotechnology Mathematics Medicine & Pharmacology Public Health Social Sciences Other

Description

Perguruan tinggi seharusnya terpanggil untuk menjawab tantangan-tantangan di atas melalui pelaksanaan darma ketiga pengabdian pada masyarakat, dan panggilan tersebut sejauh ini sudah banyak dilakukan namun program-program yang betul-betul pokus pada sasaran masih perlu diperbaiki, terutama ...