Journal of Innovative and Creativity
Vol. 5 No. 3 (2025)

Efektivitas Promosi Kesehatan Menggunakan Media Leaflet terhadap Pengetahuan dan Sikap Remaja tentang Cara Menyikat Gigi yang Benar di MAN 1 Medan Gedung 2

Rosdiana (Unknown)
Neni Ekowati Januariana (Unknown)
Marlina (Unknown)



Article Info

Publish Date
27 Nov 2025

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektivitas promosi kesehatan menggunakan media leaflet terhadap pengetahuan dan sikap remaja tentang cara menyikat gigi yang baik dan benar di MAN 1 Medan Gedung 2. Penelitian ini menggunakan penelitian kuantitatif dengan desain penelitian pre-experimental designs dengan rancangan penelitian yang digunakan one group pretest-posttest dan memakai teknik pengumpulan data. Sampel terdiri dari 30 siswa/i. Data yang diperoleh dianalisis menggunakan uji Shapiro wilk dan paired sample t-test. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa mean pengetahuan pretest 4,16 dan pengetahuan posttest sebesar 8,94 sementara sikap pretest sebesar 4,48, sikap posttest sebesar 10,06. Nilai probabilitas pengetahuan dan sikap sebelum dan sesudah diberikan promosi kesehatan menggunakan media leaflet yaitu (sig-p) 0,00 < 0,05. Artinya ada efektivitas promosi kesehatan menggunakan media leaflet terhadap pengetahuan dan sikap remaja tentang cara menyikat gigi yang benar. Penelitian ini memberikan kontribusi teoretis dalam pengembangan kajian ilmu promosi kesehatan serta memberikan implikasi praktis bagi siswa/i. Rekomendasi selanjutnya adalah peningkatan penyuluhan kesehatan kepada siswa/i, serta dapat melakukan pembaruan alat presentasi untuk memudahkan pemberian edukasi pada siswa/I untuk meningkatkan pengalaman pengetahuan pengguna secara keseluruhan.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

joecy

Publisher

Subject

Education Languange, Linguistic, Communication & Media Mathematics Social Sciences Other

Description

Journal of Innovative and Creatifity (JOECY) publishes research articles in the field of education which report empirical research on topics that are significant across educational contexts, in terms of design and findings. The topic could be in curriculum, teaching learning, evaluation, quality ...