Jurnal ini membahas pengembangan sistem pengajuan cuti pada KPP Pratama Lhokseumawe. Sebelumnya, proses pengajuan dan pengelolaan cuti di instansi ini masih dilakukan secara manual, yang sering kali memakan waktu dan rentan terhadap kesalahan administrasi. Untuk mengatasi permasalahan tersebut, dikembangkanlah sistem berbasis website yang memungkinkan pegawai untuk mengajukan cuti secara online, sementara atasan dapat melakukan persetujuan dan pemantauan status cuti dengan lebih mudah. Sistem ini bertujuan untuk meningkatkan efisiensi, transparansi, dan akurasi dalam pengelolaan data cuti. Hasil uji coba menunjukkan bahwa sistem ini berhasil mempercepat proses pengajuan cuti dan mengurangi beban administratif, serta memberikan kemudahan bagi pegawai untuk memantau status cuti mereka. Dengan adanya sistem ini, diharapkan proses administrasi cuti di KPP Pratama Lhokseumawe menjadi lebih efektif dan terkelola dengan baik. Kata Kunci: sistem pengajuan cuti, efisiensi, administrasi cuti, berbasis website, kpp pratama lhokseumawe.
Copyrights © 2024