Martabe : Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat
Vol 5, No 9 (2022): Martabe : Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat

PENGETAHUAN ORANG TUA TERHADAP PEMENUHAN GIZI SEIMBANG DALAM PENCEGAHAN STUNTING PADA BALITA DI DESA KUALA INDAH KECAMATAN SEI SUKA KABUPATEN BATU BARA

Rubino, Rubino (Unknown)
Nurfadillah, Ainaya (Unknown)
Chotimah, Octavia (Unknown)
Nurbaya, Siti (Unknown)
Faridah, Siti (Unknown)
Fitrah, Harisa (Unknown)



Article Info

Publish Date
08 Nov 2022

Abstract

Stunting ialah keadaan gagal tumbuh yang diakibatkan rendahnya gizi pada 1000 HPK anak, yakni mulai dari dalam kandungan sampai usia 2 tahun. Problem tersebut berupa pemberian asupan gizi yang minim untuk tenggang waktu relatif lama dan mengkonsumsi makanan yang tidak selaras dengan keperluan gizi. Seorang anak dikatakan menderita stunting jika tinggi badan berada dibawah anak seumurannya. Penyebab terjadinya stunting tidak sekedar kemiskinan serta kebutuhan pangan, akan tetapi dalam bentuk pemeliharaan dan pengasuhan pada anak. Pokok utama penyebab stunting ialah rendahnya gizi ketika ibu hamil. Pencegahan stunting amat perlu dilakukan agar tidak terjadinya pertumbuhan dan perkembangan yang buruk. Salah satu cara yang dapat dilakukan untuk meminimalisir peningkatan stunting ialah pengetahuan orang tua terhadap pemenuhan gizi seimbang anaknya. Hal ini dapat dilakukan dengan memberikan bimbingan atau edukasi untuk mengubah integritas yang dapat memusatkan dalam meningkatkan gizi ibu dan anak. Hasil penelitian yang dilakukan di Desa Kuala Indah Kecamatan Sei Suka, Kabupaten Batu Bara diraih data bahwa pengetahuan ibu mengenai pemenuhan gizi seimbang untuk balita berada dalam nilai 11,2% dengan kelas 10. Ibu yang memiliki integritas (+) bernilai 80,9% sebanyak 72 orang dan untuk integritas (-) bernilai 19,1% sebanyak 17 orang. Integritas ibu dalam pencegahan stunting pada balita yang mempunyai nilai cukup dengan sikap (-) bernilai 70,5% sedangkan dalam responden rendah berdasarkan grafik bernilai 29,4% sebanyak 5 orang ibu

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

martabe

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Arts Humanities Education Social Sciences

Description

Martabe Journal -Jurnal Pengabdian Masyarakat, published by Institute of Research and Community Service Universitas Muhammadiyah Tapanuli Selatan. This journal contains the results of publication lecturers to the community of agrokompleks, Teacher Training and Science of teknosains, and sosbudkum ...