Jurnal Pendidikan, Sains, Geologi, dan Geofisika (GeoScienceEd Journal)
Vol. 6 No. 4 (2025): November

Pengembangan Media Pembelajaran Berbasis Kartu Kuartet KAFFI (Keanekaragaman Flora dan Fauna di Indonesia) Pada Mata Pelajaran IPAS Kelas V SD

Ristiana, Melinda (Unknown)
Mustamiroh (Unknown)
Makmun (Unknown)
Andi Asrafiani Arafah (Unknown)



Article Info

Publish Date
28 Nov 2025

Abstract

Studi ini ditujukan guna mengetahui proses pengembangan, mengetahui kelayakan pengembangan, serta mengetahui respon siswa dan guru pada kartu kuartet KAFFI. Penelitian ini mengggunakan penelitian dan pengembangan (R & D) dengan model ADDIE yang terdiri atas Analysis, Design, Development, Implementation, Evaluation. Data diperoleh melalui observasi, wawancara, serta angket yang di analisis menggunakan panduan skala likert dan penilaian persentase berdasarkan kriteria yang telah ditentukan. Temuan penelitian menyatakan bahwasanya Kartu kuartet KAFFI mendapatkan skor kelayakan dari ahli media mencapai 97,5% serta ahli materi mencapai 87,5%, yang dianggap sangat layak. Penilaian respon siswa di uji coba skala kecil mendapat nilai 95,7%, uji coba skala besar mendapat nilai 97,3% dan penilaian respon guru mendapatkan nilai 94% semuanya dianggap sangat layak. Oleh karena itu, kesimpulan yang dapat ditarik yakni kartu kuartet KAFFI terbukti layak dan praktis dipergunakan menjadi media pembelajaran IPAS materi Keanekaragaman Flora dan Fauna di Indonesia kelas V SD.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

GeoScienceEdu

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Chemistry Education Physics

Description

Jurnal Pendidikan, Sains, Geologi dan Geofisika (GeoScienceEd Journal): |e-ISSN: 2723-2913, p-ISSN: 2723-2905| diterbitkan 2 (dua) kali dalam setahun (Peride Juni dan Desember) dan dimulai pada bulan Juni 2020 oleh Program Studi Pendidikan Fisika FKIP Universitas Mataram. Artikel dapat diterima ...