Coution : Journal of Counseling and Education
Vol. 3 No. 1 (2022): Coution

Implementasi Teknik Modelling Untuk Meningkatkan Perkembangan Karir Siswa

Nurlaela (Unknown)
Nakhma'ussolikhah (Unknown)
Vany Dwi Putri (Unknown)



Article Info

Publish Date
28 Feb 2022

Abstract

Dewasa ini pekerjaan merupakan bagian terpenting dari kehidupan remaja. Untuk meningkatkan kematangan karir yang baik remaja harus mencapai tugas perkembangan. Sepenuhnya remaja belum mampu memilih jenjang karir sesuai dengan bakat, minat secara mandiri. Salah satu Indikator kematangan karir siswa mampu merencanakan karir, menentukan pilihan pekerjaan serta dapat mengatasi hambatan dalam bekerja. Tujuan penelitian ini membentuk kematangan karir secara modelling agar dapat menentukan pilihan karir secara optimal. Penelitian ini menggunakan teknik modelling dapat dilakukan melalui observasi kepada individu sebagai model live and symbolic. Penelitian menggunakan metode kualitatif dengan teknik pengumpulan data observasi, wawancara dan dokumentasi. Responden dalam penelitian ini adalah siswa kelas XI berjumlah lima siswa di SMK Farmasi YPBB Cirebon. Hasil penelitian ini menggambarkan kemandirian siswa dalam memilih pekerjaan diketahui melalui hasil percobaan wawancara kerja dengan beberapa pihak perusahaan melalui HRD didukung dengan peningkatan pengetahuan melalui tayangan video karir hal ini dibuktikan dapat meningkatkan kematangan karir siswa serta keyakinan dalam memutuskan pekerjaan yang dipilih dengan konsekuensi ketidak cocokan yang akan terjadi dikemudian hari. Dengan demikian siswa setelah diberi layanan karir lebih memandirikan dalam setiap mengambil keputusan karir.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

coution

Publisher

Subject

Religion Humanities Education Other

Description

Coution Journal is managed and published by the Islamic Education Counseling Guidance Study Program of the Tarbiyah Faculty of Islamic University Bunga Bangsa Cirebon. college student. The scope of scientific articles published in this journal is about counseling and education as well as those ...