Revitalisasi : Jurnal Ilmu Manajemen
Vol 14 No 2 (2025): REVITALISASI : Jurnal Ilmu Manajemen

Pengaruh Budaya Organisasi, Kompensasi, dan Disiplin Kerja Terhadap Kinerja Karyawan pada PT. Golden Step Indonesia

Said, Ach Baharrudin (Unknown)
Ubaidillah, Hasan (Unknown)
Firdaus, Vera (Unknown)



Article Info

Publish Date
02 Dec 2025

Abstract

Penelitian ini menguji Pengaruh Budaya Organisasi, Kompensasi, dan Disiplin Kerja Terhadap Kinerja Karyawan pada PT. Golden Step Indonesia, Teknik Sampel purposive sampling digunakan bersamaan dengan metode penelitian menggunakan kuantitatif dalam pengumpulan data dalam penelitian ini. Sampel penelitian ini terdiri dari 75 responden. Pengumpulan data penelitian, responden diberikan kuesioner melalui Google Form. Selain itu, prosedur analitis menggunakan perangkat lunak yang disebut SPSS V26. Analisis regresi linier berganda dan pengujian asumsi umum merupakan dua metode analisis data. Uji t, Uji F dan uji R2 digunakan dalam pengujian hipotesis. hasil penelitian menunjukkan bahwa variabel Budaya Organisasi, Kompensasi, dan Disiplin Kerja berpengaruh terhadap Kinerja Karyawan secara parsial dan Budaya Organisasi, Kompensasi, dan Disiplin Kerja berpengaruh signifikan secara simultan terhadap Kinerja Karyawan

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

Revitalisasi

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

Jurnal REVITALISASI mulai tahun 2019 terbit 2 (dua) kali dalam setahun pada bulan Juni dan Desember, jurnal ini dimaksudkan sebagai sarana publikasi karya ilmiah para pakar, peneliti dan ahli dalam bidang yang terkait dengan masalah ...