Pembelajaran geosains, khususnya Matakuliah Pengantar Geologi dan Geofisika, menuntut pengalaman lapangan untuk memahami dinamika bumi secara nyata. Praktikum lapangan ini dirancang untuk memberikan pengalaman empiris kepada mahasiswa Program Studi Pendidikan Fisika Universitas Mataram dalam mengamati fenomena geologi, struktur batuan, serta teknik pengukuran geofisika dan interpretasinya. Kegiatan tahunan ini merupakan bagian dari pembelajaran berbasis pengalaman lapangan (field based learning) yang menjadi ciri khas kurikulum Pendidikan Fisika FKIP Unram. Praktikum ini meliputi 3 metode geofisika yaitu metode Geolistrik, Geomagnet, Seismik Bias serta kunjungan ke Rinjani Volcano Observatory. Hasil interpretasi dari berbagai metode geofisika pada praktikum ini dapat di akses dan dimanfaatkan oleh masyarakat sekitar untuk berbagai kepentingan. Salah satu contoh nyata hasil interpretasi geofisika yang telah dimanfaatkan oleh masyarakat adalah peta resistivitas yang telah dimanfaatkan untuk mengetahui posisi akuifer air. Hasil ini telah dikonfirmasi dengan pemboran yang telah menghasilkan sumber air yang telah dimanfaatkan oleh masyarakat hingga saat ini.
Copyrights © 2025