Indonesian Research Journal on Education
Vol. 5 No. 6 (2025): Irje 2025

Aspek Simbol dalam Tradisi Naik Garudo pada Adat Perkawinan di Desa Mersam Kabupaten Batanghari

Rohmadani, Leni (Unknown)
Karim, Maizar (Unknown)
Saputra, Ade Bayu (Unknown)



Article Info

Publish Date
28 Nov 2025

Abstract

Tradisi Naik Garudo merupakan salah satu prosesi penting dalam upacara perkawinan adat masyarakat Mersam, Kabupaten Batanghari, yang sarat dengan simbol-simbol budaya. Penelitian ini bertujuan menganalisis makna simbol atau menafsirkan unsur-unsur simbolik yang terkandung dalam tradisi Naik Garudo, yang meliputi bentuk Garudo, tandu pengantin, busana adat, arak- arakan, serta iringan musik tradisional. Metode yang digunakan adalah deskriptif kualitatif melalui observasi, wawancara, dan studi dokumentasi dengam menggunakan pendekatan semiotik Charles Sanders Pierce yang berfokus pada simbolnya. Hasil analisis menunjukkan bahwa simbol-simbol dalam tradisi ini menggambarkan nilai kekuatan, kehormatan, perlindungan, keseimbangan, serta pengakuan sosial bagi pasangan pengantin. Tradisi Naik Garudo juga memiliki fungsi sosial, ritual, dan estetika yang memperkuat identitas budaya lokal serta mengokohkan hubungan antarkomunitas. Selain itu, tradisi ini berperan sebagai warisan budaya yang terus dilestarikan dan menjadi sarana pewarisan nilai kehidupan kepada generasi muda. Dengan demikian, Naik Garudo bukan hanya prosesi seremonial, tetapi merupakan representasi filosofi hidup masyarakat Mersam yang kaya makna.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

irje

Publisher

Subject

Religion Arts Humanities Chemistry Education Energy Environmental Science Languange, Linguistic, Communication & Media Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Library & Information Science Materials Science & Nanotechnology Mathematics Physics Social Sciences Other

Description

Indonesian Research Journal on Education is intended as a medium for scientific studies of research results, thoughts, and critical-analytic studies regarding research in the field of education and learning. This is part of the spirit of disseminating knowledge resulting from research and thoughts ...