Jurnal Pengabdian Masyarakat Bangsa
Vol. 3 No. 10 (2025): Desember

Membangun Kerjasama Strategis Berbagai Pihak Untuk Perubahan Masyarakat Refleksi Pengalaman KKN Menggunakan Metode ABCD

Qurotul'Ain, Andini Rofi'ah (Unknown)
Salahuddin, Nadhir (Unknown)



Article Info

Publish Date
02 Dec 2025

Abstract

Kegiatan Kuliah Kerja Nyata (KKN) di Desa Sukosari Lor, Kabupaten Bondowoso, merupakan bentuk pengabdian masyarakat berbasis Asset-Based Community Development (ABCD) yang menekankan penguatan kemitraan strategis antar pihak. Program ini bertujuan mengembangkan potensi lokal melalui sinergi antara mahasiswa, pemerintah desa, BUMDes, pelaku UMKM, dan masyarakat dalam pengelolaan rest area desa. Pendekatan ABCD dilaksanakan melalui enam tahapan, yaitu inkulturasi, discovery, dream, design, define, dan destiny. Setiap tahap difokuskan pada peningkatan partisipasi, pemetaan aset lokal, dan kolaborasi lintas sektor. Hasil kegiatan menunjukkan adanya peningkatan kesadaran masyarakat terhadap kebersihan dan pengelolaan rest area, terbentuknya kelompok pengelola berbasis masyarakat, serta forum komunikasi yang memperkuat kerja sama antara warga dan pemerintah desa. Selain menghasilkan perubahan fisik, program ini juga mendorong transformasi sosial berupa tumbuhnya rasa kepemilikan, kepercayaan, dan gotong royong antar pihak. Melalui penerapan metode ABCD, kegiatan KKN ini membuktikan bahwa kolaborasi strategis menjadi fondasi penting bagi keberlanjutan pembangunan desa berbasis aset lokal.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

jpmba

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Arts Humanities Civil Engineering, Building, Construction & Architecture Computer Science & IT Economics, Econometrics & Finance Education Energy Health Professions Industrial & Manufacturing Engineering Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Mathematics Medicine & Pharmacology Nursing Physics Public Health Social Sciences

Description

Jurnal Pengabdian Masyarakat Bangsa published every month (12 times a year), contains disseminates every thought and idea on the results of research and the use of technology to be implemented to the public, including field of science; Mathematics and Natural Sciences, Applied, Social, Law, Culture, ...