Latar Belakang: Masa kehamilan menyebabkan perubahan hormonal dan fisiologis yang dapat memengaruhi kebersihan rongga mulut. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tingkat kebersihan mulut berdasarkan skor Oral Hygiene Index Simplified (OHIS) pada ibu hamil menurut trimester kehamilan. Metode: Desain penelitian yang digunakan adalah deskriptif dengan sampel 16 ibu hamil. Pemeriksaan dilakukan untuk menentukan kategori OHIS yaitu baik (0,0–1,2), sedang (1,3–3,0), dan buruk (3,1–6,0). Hasil: Hasil menunjukkan bahwa pada kehamilan trimester kedua memiliki indeks kategori OHI-S terbanyak dengan interpretasi sedang sebanyak 4 (25%) dan perbandingan dengan trimester pertama dan ketiga masing-masing sebanyak 2 (12,5%) dan secara jumlah keseluruhan terlihat bahwa indeks OHI-S terbanyak ditemukan pada interpretasi sedang yaitu 8 (50%). Berdasarkan trimester, kecenderungan kebersihan mulut menurun seiring bertambahnya usia kehamilan. Trimester I menunjukkan proporsi kategori baik dan sedang yang seimbang, sedangkan pada trimester II dan III kategori sedang lebih dominan. Kesimpulan: Hasil ini menggambarkan bahwa sebagian besar ibu hamil memiliki kebersihan mulut yang belum optimal dan memerlukan peningkatan kesadaran akan pentingnya perawatan gigi selama kehamilan untuk mencegah gangguan periodontal serta komplikasi kehamilan.
Copyrights © 2025