JURNAL PENDIDIKAN TAMBUSAI
Vol. 9 No. 3 (2025): Desember

Persepsi Generasi Muda terhadap Koperasi sebagai Lembaga Ekonomi Kerakyatan

Sidabukke, Catrina Eglesia (Unknown)
Ariani, Eka (Unknown)
Hutauruk, Enjelia (Unknown)
Azizah, Fifa Nur (Unknown)
Rifki, Ahmad (Unknown)



Article Info

Publish Date
11 Dec 2025

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menggali persepsi generasi muda terhadap koperasi sebagai lembaga ekonomi kerakyatan, dengan fokus pada mahasiswa Universitas Jambi. Menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif, data dikumpulkan melalui wawancara terstruktur dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa generasi muda memiliki persepsi positif terhadap koperasi, terutama terkait nilai gotong royong, akses permodalan, dan potensi koperasi dalam meningkatkan kesejahteraan ekonomi anggota. Namun, mereka menilai bahwa relevansi koperasi hanya dapat dipertahankan apabila koperasi mampu melakukan modernisasi melalui digitalisasi layanan, peningkatan profesionalisme, dan transparansi tata kelola. Meskipun koperasi dipandang memiliki keunggulan seperti prinsip demokrasi ekonomi dan orientasi pada kesejahteraan anggota, tantangan seperti minimnya inovasi, lemahnya manajemen, dan ketertinggalan teknologi masih menjadi hambatan untuk menarik minat generasi muda. Secara keseluruhan, penelitian ini menegaskan bahwa generasi muda tetap mendukung keberadaan koperasi, tetapi mengharapkan pembaruan agar koperasi mampu bersaing dan mempertahankan eksistensinya di tengah perkembangan ekonomi digital.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

jptam

Publisher

Subject

Social Sciences

Description

Jurnal Pendidikan Tambusai is Jurnal Electronic which contains the results of research and literature studies related to the field of education, including; regulation of education, learning activities, learning strategies, teacher professionalism, students, education and education personnel, issues ...