Geo Media: Majalah Ilmiah dan Informasi Kegeografian
Vol. 23 No. 2 (2025): Geo Media : Majalah Ilmiah dan Informasi Kegeografian

Inovasi Pengelolaan Sampah Untuk Pariwisata Berkelanjutan : Studi Kasus Sumber Sira Menggunakan Pendekatan Analisis SWOT

Primadianty, Mareta Syifa (Unknown)
Ardiyanto, Rajendra Dana Dika (Unknown)
Pasa, Baby Kharisma Merwanda (Unknown)
Habibi, Mochamad Wildan (Unknown)
Adji, Bayu Krisna (Unknown)
Wibowo, Novika Adi (Unknown)
Wirahayu, Yuswanti Ariani (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Nov 2025

Abstract

Pengelolaan sampah dalam pariwisata berkelanjutan menjadi kunci menjaga lingkungan. di Sumber Sira, Malang, upaya ini mencakup penyediaan fasilitas kebersihan dan teknologi pengolahan sampah plastik menjadi bahan bakar. langkah tersebut mengurangi pencemaran, menjaga keseimbangan lingkungan, sosial, dan ekonomi. Tujuan artikel ini adalah menganalisis inovasi pengelolaan sampah serta mengidentifikasi kekuatan, kelemahan, peluang, dan ancaman (SWOT) untuk kelestarian lingkungan dan mendukung pariwisata berkelanjutan. Metode yang digunakan adalah kualitatif deskriptif untuk menganalisis pengelolaan sampah di Sumber Sira. Data dikumpulkan secara mendalam, pengamatan lapangan, dan dokumentasi. Analisis data dilakukan dengan reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Teknologi SWOT digunakan dengan menggunakan accidental sampling untuk menentukan responden. Artikel ini membahas inovasi pengelolaan sampah di Sumber Sira untuk mendukung pariwisata berkelanjutan. Melalui analisis SWOT dan skor IFAS dan EFAS ditemukan bahwa daya Tarik Utama terdapat pada sumber mata air,aksesibilitas yang mudah dan fasilitas yang cukup lengkap.kelemahan terdapat pada kurangnya jumlah toilet, kemudian untuk peluang sendiri wisata sumber sira mempunyai Harga tiket terjangkau dan kemudahan aksesibilitas namun terdapat ancaman yaitu kesadaran pengunjung yang rendah akan membuang sampah pada tempatnya.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

geomedia

Publisher

Subject

Earth & Planetary Sciences

Description

Geomedia is a geography science journal published by the Department of Geography Education, Faculty of Social Sciences, Yogyakarta State University. This journal has been published since 2002 and was introduced for online version in 2016. Geomedia is a biannually published journal, May and ...