Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan media pembelajaran berupa video tutorial untuk materi gambar detail struktur rangka atap pada mata pelajaran Konstruksi dan Utilitas Gedung (KUG) di SMK. Permasalahan utama yang ditemukan adalah rendahnya nilai siswa dan kesulitan dalam memahami materi dengan media pembelajaran konvensional seperti PowerPoint. Penelitian ini menggunakan metode Research and Development (R&D) dengan model 4D yang terdiri dari empat tahap: Define, Design, Develop, dan Disseminate. Instrumen penelitian berupa angket digunakan untuk validasi oleh dua ahli materi, dua ahli media, serta survei pengguna oleh 31 siswa. Hasil validasi ahli media menunjukkan tingkat kelayakan sebesar 91,36% dan validasi ahli materi sebesar 90,71%, keduanya termasuk dalam kategori “Sangat Layak”. Sementara itu, hasil uji coba kepada siswa menunjukkan tingkat kepuasan sebesar 92,29%. Dengan demikian, video tutorial yang dikembangkan dinilai sangat layak digunakan sebagai media pembelajaran dalam meningkatkan pemahaman siswa terhadap materi struktur rangka atap.
Copyrights © 2025